Layanan Intervensi Terapi Wicara

Share

Layanan Intervensi Terapi Wicara

 

TUGAS POKOK DAN FUNGSI

LAYANAN TERAPI WICARA PUSAT LAYANAN DISABILITAS KOTA BLITAR

 

  1. PENGERTIAN LAYANAN TERAPI WICARA

Terapi Wicara merupakan bentuk pelayanan kesehatan profesional berdasarkan ilmu pengetahuan, dan teknologi dalam bidang komunikasi (meliputi bahasa, bicara, suara, irama/kelancaran), dan makan/menelan yang ditujukan kepada individu, keluarga, dan/atau kelompok untuk meningkatkan upaya kesehatan yang diakibatkan oleh adanya gangguan/permasalahan anatomis, fisiologis, psikologis, dan sosiologis.

 

  1. SASARAN DAN RUANG LINGKUP LAYANAN TERAPI WICARA

Sasaran dalam layanan terapi wicara adalah anak-anak berkebutuhan khusus dengan rentang usia 2 – 18 tahun. Dalam pemberian layanan terapi wicara di Pusat Layanan Autis Kota Blitar dilakukan oleh Tenaga Ahli Tim Terapis Wicara. Penanganan terapi wicara diberikan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi dan/atau makan/menelan, yang meliputi :

  1. Bahasa                  : Bahasa reseptif (pemahaman) dan Bahasa ekspresif (pengucapan)
  2. Bicara                   : Artikulasi / kejelasan bicara
  3. Suara                    : Nada/pitch (tinggi/rendah suara), loudness (kekerasan), dan

kualitas suara

  1. Irama/kelancaran : Stuttering (gagap), cluttering (bicara yang terlalu cepat)
  2. Makan/menelan   : Kesulitan mengunyah, kesulitan makan dengan tekstur tertentu,

kesulitan menelan

Layanan terapi wicara dapat diberikan pada anak-anak berkebutuhan khusus sesuai dengan peraturan pemerintah Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2020, tentang akomodasi yang layak untuk peserta didik penyandang disabilitas Bab II Pasal 9 ayat 3, yaitu :

  1. Penyandang Disabilitas Fisik (Cerebral Palsy, Celah bibir dan langit-langit (Cleft Lip and Palate/CLP), Disfagia, Paraplegi).
  2. Penyandang Disabilitas Intelektual (Down Syndrome, GDD, Intellectual Disability, Kesulitan Belajar).
  3. Penyandang Disabilitas Mental (Autis, ADHD, ADD).
  4. Penyandang Disabilitas sensorik:
  1. Disabilitas Netra.
  2. Disabilitas Rungu dan/atau Disabilitas Wicara.

 

 

  1. JOB DESCRIPTIONS DAN TUGAS LAYANAN TERAPI WICARA
  1. Menyiapkan pemenuhan sarana-prasarana, dan peralatan pelayanan terapi wicara.
  2. Melakukan assessment (pemeriksaan) Terapi Wicara mulai dari skrining, wawancara, observasi, dan tes.
  3. Menentukan diagnosis yang berdasarkan pada penemuan / hasil assessment
  4. Merancang program intervensi sesuai kemampuan anak berdasarkan hasil assessment
  5. Membuat rekomendasi jika pasien membutuhkan modifikasi pelayanan atau tindakan dari ahli sejawat lain.
  6. Memberikan intervensi kepada anak sesuai dengan metode yang tepat.

Intervensi terapi wicara meliputi pelayanan untuk meningkatkan fungsi komunikasi (bahasa, bicara, suara, irama/kelancaran), dan makan / menelan.

  1. Membuat laporan evaluasi secara berkala sesuai dengan program layanan intervensi terapi wicara yang telah diberikan.
  2. Mengkomunikasikan permasalahan dan rekomendasi home program dengan orang tua, atau pengasuh, agar pasien tetap mendapatakan stimulasi di rumah.

Statistik Pengunjung

Dilihat :   92011
Online :   1
Hari Ini :   19
Kemarin :   1329
Bulan Ini :   3801
Tahun Ini :   5335
Total :   39855

Kontak Kami

Pusat Layanan Disabilitas Kota Blitar

Alamat :   Jalan Simpang Kapuas No. 1, Kauman, Kepanjenkidul, Bendo, Kec. Kepanjenkidul, Kota Blitar
No. Fax :   
No. Telp :   (0342) 4551162 / 085735075892
E-mail :   pldkotablitar@gmail.com

Peta Lokasi